Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Untuk Meningkatkan Hasil Belajar PKn Pada Siswa Kelas V SD Negeri 217 Palembang

Authors

  • Hayati Hayati SD Negeri 217 Palembang

DOI:

https://doi.org/10.31004/sicedu.v2i2.109

Keywords:

Hasil Belajar, PKn, Model Pembelejaran Tipe STAD

Abstract

Penggunaan model pembelajaran STAD diharapkan dapat meningkatkan hasil dan aktivitas siswa dalam proses belajar mengajar sehingga dalam proses belajar mengajar itu aktivitas belajar mengajar tidak terjadi kejenuhan, dengan demikian siswa akan terlibat secara fisik, emosional dan intelektual yang pada gilirannya diharapkan materi yang diajarkan oleh guru dapat dipahami oleh siswa. Tujuan penelitian ini adalah ingin mengetahui peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran PKn melalui model pembelajaran STAD pada siswa kelas V SD Negeri 217  Palembang. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) sebanyak dua siklus. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu: rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi, dan refisi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas V. Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Berdasarkan hasil analisis didapatkan bahwa model pembelajaran  STAD dapat meningkatkan hasil belajar siswa terutama pada siswa kelas V SD Negeri 217  Palembang dengan peningkatan setiap siklusnya yakni pra siklus (28%), siklus I (64%), siklus II (88%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah pembelajaran dengan model pembelajaran STAD dapat meningkatkan hasil belajar PKn siswa kelas V SD Negeri 217  Palembang serta model pembelajaran ini dapat digunakan sebagai salah satu alternatif pembelajaran .

Published

2023-05-14

How to Cite

Hayati, H. (2023). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Untuk Meningkatkan Hasil Belajar PKn Pada Siswa Kelas V SD Negeri 217 Palembang. Science and Education Journal (SICEDU), 2(2), 231–239. https://doi.org/10.31004/sicedu.v2i2.109